GIAT APARAT

Berikan Pelayanan Prima Kepada Masyarakat, Brimob Batalyon B Pelopor Sumut Aktifkan Ops Padat Lalin

×

Berikan Pelayanan Prima Kepada Masyarakat, Brimob Batalyon B Pelopor Sumut Aktifkan Ops Padat Lalin

Sebarkan artikel ini

Tebing Tinggi||delinews24.net

Guna berikan pelayanan prima pada masyarakat, Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Sumut rutin laksanakan Ops Padat Lalin pagi hari, Kamis(8/7/21).

Sebanyak 1 SSR personil dibawah pimpinan Danton 3 Kompi 4 Yon B Pelopor Ipda Dedi Asmadi mengisi pos pos yang meliputi Simpang Empat Jalan Rao – Jalan Ahmad Yani Kota Tebing Tinggi dan Simpang Swalayan Ramayana Kota Tebing Tinggi.

Danyon B Pelopor Kompol Endra Budianto mengungkapkan Ops Padat Lalin ini merupakan salah satu terobosan Brimob dalam menciptakan situasi lalin yang lancar guna menghindari kemacetan di pagi hari.

Foto : Saat Ops Padat Lilin Di Laksanakan

“Tentunya dengan dibantu oleh pihak fungsi Polisi Lalu Lintas, kita berkolaborasi dalam mengatur arus lalin guna berikan kelancaran dan pelayanan kepada masyarakat”, terang Danyon B Pelopor Sat Brimob Poldasu.

Selain Ops Padat Lalin, pihaknya juga melaksanakan sambang Pos Mako TNI terdekat. Sambang Pos Mako TNI dalam rangka menjalin dan meningkatkan Sinergitas TNI POLRI dalam menciptakan Sitkamtibmas yang aman dan kondusif.

Dalam hal tersebut, personil Brimob sambang ke Pos Mako TNI Koramil 13/0204 DS Kota Tebing Tinggi. Ditengah kegiatan, personil Brimob juga bagikan masker kepada masyarakat serta berikan imbauan prokes guna terhindar penularan Covid-19″, tambahnya.

(Rilis)

”iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *