Kau hadir kembali dengan tampilan baru,
tapi aku tak bisa ditipu.
Seberapa pun kau mengubah sosokmu,
aksara yang kau torehkan masih seperti dulu.
Karena itu aku bisa mengenalinya,
diksi-diksi berpadu menjelma dirimu.
Bagaimanapun kamu sekarang,
kamu masih sama seperti seorang yang aku kenal dulu.