Mandailing Natal| delinews24.net – Camat Panyabungan Utara, Adi Melperi S.H., M.M., melanjutkan agenda pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) dengan mendatangi Desa Kampung Baru pada Minggu sore (29/6/2025), usai menghadiri kegiatan serupa di Desa Huta Damai. Kedatangan Camat disambut hangat oleh Kepala Desa (Kades) Kampung Baru, Antonius Solihin Marbun, beserta perangkat desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), dan Ketua Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih Kampung Baru.
Dalam sambutannya, Camat Adi Melperi memohon maaf atas keterlambatannya. “Saya berterima kasih kepada Bapak Kades, perangkat desa, BPD, dan seluruh warga yang telah sabar menunggu. Saya sangat menghargai pengertian dari masyarakat,” ujarnya.
Dorongan untuk Bergabung dengan Koperasi Desa Merah Putih
Camat Adi Melperi menekankan pentingnya kemandirian ekonomi warga. Ia mengimbau masyarakat yang belum menjadi anggota Koperasi Desa Merah Putih untuk segera mendaftar. “Koperasi ini adalah solusi untuk meningkatkan kesejahteraan. Mari kita berusaha agar ke depan tidak lagi bergantung pada bantuan pemerintah,” tegasnya.
Ia juga meminta Ketua Kopdes Merah Putih membuka kembali pendaftaran anggota. “Bagi yang belum bergabung, segeralah daftar. Koperasi ini akan menjadi wadah untuk menggerakkan perekonomian desa,” tambahnya.
Optimalisasi Lahan dan Program Makan Bergizi Gratis
Selain itu, Camat mendorong warga memanfaatkan lahan kosong untuk ditanami sayuran. “Jika program makan bergizi gratis sudah berjalan, kita bisa menyuplai bahan pangan dari kebun sendiri ke dapur umum di eks-Dinas Kelautan dan Perikanan di Desa Tanjung Mompang,” jelasnya dengan semangat.
Pemanfaatan BLT untuk Kebutuhan Prioritas
Dalam kesempatan tersebut, Camat mengingatkan warga agar menggunakan dana BLT secara bijak. “Gunakanlah untuk keperluan mendesak, terutama menyambut tahun ajaran baru. Jangan dihabiskan untuk hal-hal yang tidak produktif,” pesannya.
Kegiatan pembagian BLT di Desa Kampung Baru berjalan lancar dan diharapkan dapat meringankan beban masyarakat sekaligus mendorong semangat kemandirian melalui koperasi dan pemanfaatan sumber daya lokal.