SERGAI || Delinews24.net – SD dan SMP se-Kecamatan Pegajahan Kabupaten Serdang Bedagai melaksanakan Gerakan Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) serentak dalam rangka menyambut hari cuci tangan sedunia Tahun 2021, Jumat (15/10) pagi.
Menurut Koordinator Wilayah Bidang Pendidikan Kecamatan Pegajahan, Andika Permana, S.Pd,. M.Si kepada wartawan menyampaikan bahwa kegiatan ini sesuai surat Dinas Pendidikan Sergai nomor 18.11/421.2/1578/2021 perihal peringatan hari cuci tangan sedunia tanggal 14 Oktober 2021.
“Praktik CTPS ini membiasakan anak-anak untuk mencuci tangan menggunakan sabun apalagi ditengah Pandemi Covid-19,”katanya.
Andika Permana berharap melalui kegiatan CTPS juga untuk pengendalian penyebaran Covid-19 dengan situasi Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas.
“Apalagi ditengah PTM tentunya tetap mematuhi protokol kesehatan, sehingga anak-anak bebas dari Covid-19,”pungkas Korwil Kecamatan Pegajahan.