Scroll untuk baca berita
Example floating
Example floating
Asahan

Kabid PMD Asahan Sebut Tidak Ada Yang Kuat Di Dunia Ini Termasuk Kapolres

193
×

Kabid PMD Asahan Sebut Tidak Ada Yang Kuat Di Dunia Ini Termasuk Kapolres

Share this article

Asahan – Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat Desa Dinas PMD Asahan Z.I Panjaitan sebut bahwa didunia ini tidak ada yang kuat termasuk Kapolres, hal tersebut disampaikannya saat menerima aspirasi Demo mahasiswa yang meminta pecat dan copot Kepala Desa Tinggi Raja Kecamatan Tinggi Raja Kabupaten Asahan.

Pendemo menuntut bahwa Dinas PMD Asahan harus tegas mengambil tindakan jangan ada ditutupi dan dibakingi termasuk adanya pemeriksaan terhadap kades tinggi raja tentang penebangan pohon mahoni yang hari ini sedang tahapan pemeriksaan di Polres Asahan.

Dituding adanya melakukan pembakingan Kabid PMD Asahan terkesan arogan berbahasa kepada para pendemo yang mana ia mengatakan bahwa PMD tidak ada membakingi dan menutupi persoalan ini bahkan tidak ada yang hebat dan kuat didunia ini.

“Tidak ada yang kuat didunia ini termasuk Kapolres,”ucap Kabid PMD Asahan dihadapan pendemo beserta personil kepolisian yang bertugas melakukan penjagaan.

Namun tidak tahu apa maksud kabid PMD Asahan berbicara seperti itu disaat pendemo Johan Sitorus hanya menanyakan sampai dimana ketegasan Pemerintah Asahan dalam menyikapi kasus ini.

Merasa tidak puas dengan apa yang disampaikan oleh Kabid PMD Asahan, pendemo yang tergabung dalam Serikat Aktifis Keadilan Dan Transparansi Indonesia (SAKTI) meninggalkan lokasi PMD Asahan dan menuju Ke Polres Asahan dan langsung disambut oleh Kanit Tipiter Polres Asahan IPDA Toman Napitupulu.

Dimana Kanit Tipiter Polres Asahan menjelaskan bahwa persoalan ini sudah masuk tahapan penyelidikan kita sudah mendapatkan keterangan dari Dinas PMD dan Lingkungan Hidup Asahan tentang penebangan pohon secara liar yang dilakukan Kades Tinggi Raja namun hari ini Polres Asahan sedang menunggu Dinas PUTR Asahan meminta keterangan ahli mengenai tindakan yang dilakukan oleh Kades Tinggi Raja.

“Kami sudah melakukan pemanggilan kepada Dinas PUTR Asahan namun tidak ada respon,”jelas IPDA Toman Napitupulu.

Lanjutnya Sejauh ini menurut keterangan kepala Desa Tinggi Raja saat diperiksa terkait penambangan tersebut berdasarkan hasil musyawarah masyarakat dan LPM untuk menebang pohon karena membahayakan pengguna jalan , kemudian pohon tersebut dijual dan uangnya dibagikan ke masyarakat serta disumbangkan ke masjid, langkah kami selanjutnya akan memeriksa pihak-pihak terkait diantaranya Dinas lingkungan hidup dan pupr karena kita masih bingung itu wewenang siapa sudah dua kali disurati Dinas lingkungan hidup tidak hadir termasuk Dinas PUTR yang belum ada jawaban saat pemanggilan untuk diperiksa.

Mendengarkan hal tersebut para pendemo meninggalkan lokasi Polres Asahan dan mengatakan akan mengkawal kasus ini dengan baik dan meminta Polres Asahan tidak melakukan tebang pilih dalam penegakan hukum.

Example 120x600